Informasi Penting Ujian Nasional Perbaikan Tahun 2018

Ujian Nasional Perbaikan Tahun 2018

Pendaftaran Ujian Nasional untuk Perbaikan akan dimulai pada tanggal 4 s.d 13 Juli 2018 Ujian Nasional untuk Perbaikan akan dilaksanaan pada tanggal 28 s.d 31 Juli 2018 (Sabtu, Minggu, Senin dan Selasa)

Ujian Nasional untuk Perbaikan diperuntukkan untuk peserta UN 2016/2017 dan 2017/2018 yang belum memenuhi kriteria pencapaian kompetensi lulusan yang ditetapkan.

Prosedur Petugas Saat Pendaftaran

  1. Melakukan Verifikasi calon peserta dengan cara memeriksa keabsahan dan / atau kesesuaian dokumen
  2. Login ke laman https://unp.kemdikbud.go.id/ menggunakan User dan Password Petugas
  3. Memasukan data No Peserta UN Calon Peserta UNP
  4. Memasukan data Mata Ujian yang akan di tempuh oleh Peserta
  5. Memasukan Jadwal Ujian, Sesi Ujian, Mata Ujian yang di pilih siswa
  6. Meminta Peserta mengisi dan menandatangani Surat Pernyataan Bermatrai 6000
  7. Mencetak Kartu Peserta Ujian
  8. Menempel Pas Poto dan membubuhkan setempel sekolah pada kartu peserta Ujian
  9. Menandatangani Kartu Peserta Ujian, dan
  10. Menyerahkan Kartu Peserta Ujian Ke Peserta

Informasi Tambahan

Calon peserta mendaftarkan diri secara langsung ke satuan pendidikan yang telah ditunjuk oleh dinas pendidikan provinsi.
Calon peserta TIDAK HARUS mendaftarkan diri di kabupaten/kota atau provinsi asal peserta

Berikut ini adalah Kriteria Siswa yang berhak mengikuti UNP Tahun 2018 :
  1. Siswa dengan Nilai Ujian di bawah 55
  2. Siswa dengan Nilai Ujian di atas 55 (dengan ketentuan Khusus)
  3. Siswa Lulusan Tahun Ajaran 2016/2017 dan 2017/2018
Informasi selengkapnya akan tersedia hari Senin, tanggal 2 Juli 2018

Berlangganan update artikel terbaru

Belum ada Komentar untuk "Informasi Penting Ujian Nasional Perbaikan Tahun 2018"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel